Rabu, 15 Mei 2013

Bisa Tenses Bahasa Inggris dalam 3 Jam


Sobat-sobit yang budiman (yang ga berbudi silahkan temui bang budiman, hehe), seperti dijelaskan pada posting terdahulu, memang rumus tenses yang terkenal di Indonesia jumlahnya ada 16. Akan tetapi, hal itu bukan mutlak 100 % benar, mengingat referensi buku grammar berbahasa inggris mungkin tidak ada yang menerangkan tentang 16 rumus tersebut. Namun referensi-referensi tadi sering dan bahkan selalu menjelaskan bahwa ada 12 rumus tensesyang penting untuk dipahami. Pada postingan yang lalu saya juga sedikit bercerita tentang Pare, meski sudah lama sekali tidak singgah kesana. Kali ini saya akan membocorkan rahasia benarkah rumus tenses ala Pare  konon dapat dipahami bahkan dihafal hanya dalam kurun waktu tiga jam. Benarkah demikian? (ingat ini hanya tentang Pare, bukan kursus bahasa inggris lainnya, jika memang ada kursusan bahasa Inggris yang menawarkan cara ini juga, atau kursusan bahasa Inggris yang menawarkan cara lebih cepat dan lincah dalam memahami tenses, mungkin hanya kebetulan saja) 

Okelah langsung saja Ini dia Rahasianya:

Rahasia Pertama

Temukan SMART ILC. Tempat kursus yang ahli dalam otak-atik Grammar dan TOEFL ini meluluskan murid-murid yang cerdas, namun parahnya mereka sedikit gila. Bagaimana tidak, dalam kurun 5 hari dari senin-jum’at, mereka harus belajar Grammar selama 6 Jam coba. Jika dihitung selama sebulan 6 x 5 x 4 = 120 Jam. 6 adalah jumlah Jam belajar dalam sehari, 5 adalah jumlah hari kursus dalam seminggu dipotong libur sabtu dan minggu, dan 4 adalah jumlah minggu dalam sebulan. Jika dihitung per SKS berapa tuh? Iya benar mereka belajar Grammar selama 120  jam dalam sebulan. Hingga wajar saja jika mereka sedikit rada gila, hingga akupun pernah merasakan jadi orang gila disana.

Rahasia Kedua

Untuk bisa hafal rumus tenses selama tiga jam itu, anda harus mengikuti placement test, yang konon untuk mengetahui kemampuan bahasa inggris kita. Memang dalam placement test tersebut disuguhkan materi paling dasar tentang Grammar apakah kita layak memasuki kelas ini (pre-class, dimana materi hafal rumus selam 3 jam diajarkan). Namun jika boleh bercanda, menurut saya placement test di SMART ILC hanyalah sebuah ujian apakah anda layak menjadi gila disana.

Rahasia Ketiga

Jika anda dinyatakan lulus dalam placement tersebut, maka sudah cukup. Rahasia hafal Tenses selama 3 jam akan segera terungkap, tinggal apakah anda kuat apa tidak (gilanya). Namun jika anda gagal, anda boleh melakukan remidial yang diadakan seminggu kemudian. Tetapi jika dalam remedial anda kembali gagal, berarti anda belum cukup gila untuk menghafal rumus dalam tiga jam terebut, dan anda akan dimasukkan dalam kelas karantina selama 3 minggu untuk mengetahui apakah anda sudah benar-benar gila dan lulus placement test episode berikutnya.

Rahasia Keempat

Ternyata, seandainya saya bodoh, maka saya harus menempuh 3 minggu pertama dikarantina bersama orang-orang rada waras. Namun jika sedikit rada pinter (lulus placement test, red), mungkin benar adanya, selamat !! anda menjadi salah satu yang hafal rumus tenses hanya dalam waktu 3 jam. 
Lalu, jika kursus bahasa Inggris sebulan selama 120 jam, 117 jamnya buat apa?

Jawabannya sederhana, agar kita semua gila.

Nb : ini hanya sebuah cerita saat saya merasa sedikit gila di SMART International Language College, piss!!!

Terima Kasih telah membaca Bisa Tenses Bahasa Inggris dalam 3 Jam, semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages - Menu