Rabu, 15 Mei 2013

5 Cara Membuat Contoh Iklan dalam Bahasa Inggris

Cara mudah belajar bahasa Inggris - Siswa sering menemukan materi tentang contoh iklan dalam bahasa Inggris. Sayangnya, tidak ada penjelasan khusus yang lebih mendetail mengenai cara membuat iklan berbahasa Inggris tersebut. Membuat iklan dalam bahasa Inggris tentu tidak terlalu sulit, karena pembuatannya tidak jauh berbeda dengan bahasa Indonesia.
Satu hal yang pasti adalah contoh iklan dalam bahasa Inggris yang Anda buat haruslah menarik atau paling tidak menggunakan kata-kata dan warna yang mencolok. Kenapa harus mencolok? Tentu hal ini dilakukan agar pembaca mudah melihat dan tertarik untuk membaca iklan Anda. konsep iklan berbahasa Inggris secara keseluruhan juga relatif sama baik itu iklan lowongan kerja, iklan produk, atau iklan suatu acara. Menurut Wikihow, ada beberapa langkah penting yang harus Anda lewati untuk menciptakan contoh iklan dalam bahasa Inggris yang baik.



Ketahui konsumen Anda


Siapa konsumen Anda dalam iklan berbahasa Inggris tersebut? Kalau anak-anak maka buatlah iklan yang mudah dipahami dan dengan warna-warna cerah. Anak-anak tentu saja sangat suka dengan penampilan iklan yang cerah, meriah, dan berisi gambar-gambar kartun kesukaan mereka.

Contoh iklan untuk anak-anak
Sebaliknya, jika konsumen Anda adalah orang dewasa, maka buatlah iklan yang sederhana, simpel, namun mempunyai nilai ajakan yang sangat tinggi.

Hindari kata-kata kuno


Beberapa kata kuno seperti “dijamin, pasti lebih baik, atau hadiah gratis” akan membawa mindset yang yang tidak terlalu menarik pada konsumen. Anda juga tidak disarankan membuat iklan yang menggunakan penjelasan secara terperinci dan berbagai kalimat ilmiah dengan ukuran kecil. Semua unit iklan tersebut terlalu kuno untuk dipajang dan sama sekali tidak membuat calon pengunjung tertarik untuk melihatnya.

Sebaliknya, buat kata-kata yang terlihat tidak umum sehingga mengejutkan pengunjung dan desain dalam ukuran besar.

Talk less do more


contoh iklan coca cola dengan kata-kata simpel
Jangan banyak bicara namun berikan kata-kata pendek serta membuat para pengunjung langsung tertarik dengan iklan Anda. Sangat disesalkan bahwa para pengiklan saat ini masih banyak yang membuat kata-kata panjang tidak terlalu bernilai di mata pengunjung. Jika Anda ingin memberikan penjelasan kenapa konsumen harus membeli produk Anda, maka lakukan penjelasan dengan singkat pula. Beberapa contoh kata-kata dalam iklan bahasa Inggris berikut diharapkan bisa membantu Anda.


  1. Talk less do more
  2. Get out and play
  3. We guide your child’s future
  4. Come join us
  5. Share the taste share the passion
  6. Write the future
  7. Get your passion here

Berikan gambar yang relevan dan menarik


Iklan dengan gambar relevan namun sangat mencolok

Anda tentu tidak mungkin membuat iklan festival musik dengan gambar Spongebob Squarepants yang sedang mangkap ubur-ubur. Buatlah sebuah gambar yang terkait erat dengan produk atau acara yang Anda iklankan. Warna yang mencolok, gambar yang menarik, serta relevan membuat iklan produk atau jasa Anda sangat sempurna untuk dilihat.

Juga, berikan gambar yang membuat konsumen mudah dalam mengingatnya. Sebagai contoh, salah satu iklan KFC menggunakan gambar pesepak bola terkenal Cristiano Ronaldo. Melalui gambarnya, maka konsumen akan mudah mengingat iklan tersebut. Bayangkan apabila gambar iklan KFC diubah menjadi gambar orang tak dikenal, tentu saja konsumen mudah lupa dan tidak tertarik untuk membeli produk KFC.


Gunakan software editing yang oke


iklan dengan editing yang kreatif
Untuk mendesain suatu contoh iklan dalam bahasa Inggris yang menarik, mungkin Anda harus menggunakan software atau perangkat lunak. Gunakan software seperti Adobe Photoshop atau Corel Draw untuk mendesain tampilan iklan yang sangat mengundang untuk dilihat serta dibaca.

Itulah 5 cara membuat contoh iklan dalam bahasa Inggris yang memberikan nilai lebih di mata calon konsumen Anda. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages - Menu